Senin, 20 Maret 2017

contoh surat lamaran kerja umum yang benar

CONTOH SURAT LAMARAN KERJA UMUM YANG BENAR

contoh surat lamaran kerja ~ Saat mencari pekerjaan pada suatu perusahaan biasanya harus diawali dengan membuat sebuah surat lamaran kerja yang disandiingkan dengan cv lamaran kerja. Baik itu perusahaan swasta umum, Bank, CPNS, maupun buruh pabrik.

Sebenarnya tidaklah sulit untuk membuatnya, hanya saja diperlukan waktu dan perhatian dalam menyusun rangkain kata-kata menjadi kalimat yang baik dan benar, sehingga dapat memberikan keterangan ataupun penjelasan singkat sebagai kesan pertama yang merupakan cikal bakal diterima atau tidak di perusahaan tersebut.

Sebuah surat lamaran kerja sebaiknya memberikan kesan baik dengan rangkaian kalimat yang baik pula, bisa dibayangkan jika surat lamaran kerja yang telah dibuat tetapi memiliki kalimat yang kurang rapi, kurang menarik, tidak jelas, bahkan kotor yang tentunya akan berpengaruh buruk terhadap penilaian dari seorang HRD perusahaan dan akhirnya tentu akan dikesampingkan bentuk lamaran kerja seperti itu.

Oleh karena itu saya akan memberikan contoh surat lamaran kerja agar dapat dijadikan bahan referensi untuk membuatnya.

contoh surat lamaran kerja umum I


hal : lamaran pekerjaan

Kepada Yth.,

Bpk / Ibu Personalia
PT. Samudera Pasifik
Jl. Merdeka Selatan No. 99
Jakarta Barat

Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan dari perusahaan PT. Samudera Pasifik yang saya dapatkan dari harian Sinar Mutiara pada tanggal 19 Agustus 2014. Saya bermaksud untuk melamar pekerjaan dan bergabung ke dalam perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Adapun bagian pekerjaa yang saya maksudkan adalah bagian Marketing dengan kode MK di perusahaan PT. Samudera Pasifik.

Berikut ini adalah data singkat saya


Nama                                     : Sanjaya Putra
Tempat / Tgl. Lahir               : Surabaya, 5 Agustus 1986
Pendidikan Terakhir              : S1 Manajemen
Alamat                                    : Jl. Merdeka dalam no 77
Status                                      : Lajang

Dan saat ini saya dalam keadaan sehat dan dapat berbahasa Inggris dengan lancar. Kejujuran selalu saya utamakan dan saya juga dapat mengoperasikan beberapa aplikasi komputer misalnya MS. Office Word, Excell, Acces.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :
1. Daftar Riwayat Hidup
2. Foto copy ijasah S1
3. Foto copy transkrip nilai
4. Foto copy sertifikat kursus
5. Pas photo terbaru

Kesempatan wawancara dari Bapak / Ibu Personalia sangat saya harapkan agar saya dapat menjelaskan lebih rinci tentang potensi dan kemampuan saya untuk mengabdi di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin.

Demikian surat lamaran ini, saya ucapkan terimakasih atas perhatian dari Bapak / Ibu Personalia.


Jakarta, 20 Agustus 2014


Hormat Saya,

Sanjaya Putra

baca juga : contoh surat keterangan kerja

Contoh surat lamaran kerja umum II


Jakarta, 20 Agustus 2014
Kepada Yth. HRD
Pt. Samudera Pasifik,
Jl. Merdeka Selatan no. 99
Jakarta


Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama                                    : Sanjaya Putra
Temp./Tgl. Lahir                  : Surabaya,  5 Agustus 1986
Alamat                                   : Jl. Merdeka Dalam, no 77
No. Telp / HP                        : 081133556788
Pendidikan                             : S1 Manajemen

Dengan surat ini saya ingin mengajukan lamaran kerja di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin sebagai seorang Marketing.

Saya memiliki sedikit pengalaman bekerja sebagai Marketing Manajer di salah satu perusahaan terkemuka di Surabaya. Dan dengan surat permohonan ini saya siap untuk memberikan sumbangsih waktu dan tenaga saya apabila diperlukan dan sangat besar harapan saya agar dapat diberikan kesempatan wawancara maupun tes lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan surat :

1. Daftar Riwayat Hidup
2. Foto copy Ijazah
3. Foto copy sertifikat
4. Foto copy KTP
5. Foto copy transkrip nilai
6. Pas photo terbaru.

Demikian surat lamaran kerja ini, saya mengucapkan banyak terimakasih atas perhatian dari Bapak / Ibu.

Hormat Saya,

Sanjaya Putra

cara mudah mengubah file doc menjadi pdf menggunakan pdfcreator

Cara Mudah Mengubah file doc Menjadi pdf Menggunakan PDFCreator

Cara Mudah Mengubah file doc Menjadi pdf Menggunakan PDFCreator - Salam Tau dan Pintar buat sobat semua, Kali ini admin akan berbagi ilmu tentang cara mudah mengubah file doc (ms.word) menjadi file pdf. Sobat merasa file sobat tidak aman, takut di edit dan di ubah orang lain. Lalu bagaimana cara agar file kita tidak diganggu atau dijailin orang lain? Ini yang akan admin bahas pada kesempatan kali ini.
Sebelumnya admin juga berbagi ilmu tentang cara mengubah file pdf menjadi file doc yang agar sobat bisa mengedit file sobat yang mungkin tidak akan bisa sobat edit di file pdf. Agar file sobat aman maka kita perlu convert file kita ke format file yang lebih aman (pdf). Langsung saja admin jelaskan, karna admin tidak pandai berbicara panjang lebar dan basa - basi. :D


PDFCreator 1.2.3


Langkah - langkah :
  1. Pastikan sobat sudah menginstall aplikasi PDFCreator, jika belum silahkan download dan install dulu
  2. Siapkan file microsoft word (*.doc) yang mau sobat ubah kedalam bentuk (*.pdf)
    file word *.doc http://taupintar.blogspot.com
  3. Kemudian buka file microsoft word (*.doc)
    microsoft word
  4. Print file microsoft word (*.doc) tersebut, lalu pilih nama printernya PDFCreator
    name printer
  5. Buat/ganti nama file yang mau kita ubah ke file (*.pdf) tersebut jika tidak merubah nama pun juga tidak apa - apa, lalu klik Save
    PDFCreator 1.2.3
  6. Buat nama dan pilih tempat penyimpan file tersebut, Lalu tunggu proses penyimpanannya
    save file
  7. Jika sudah maka akan muncul tampilan file (*.pdf) yang kita ubah tadi. Selesai
    file *.pdf http://taupintar.blogspot.com

    PDFCreator 1.2.3
  8. Enjoy
Baca juga :
  1. Cara Mengubah file pdf menjadi file doc atau rtf Menggunaka Able2Extract Professional
Sekian dari admin. Semoga bermanfaat

cara belajar menggunakan keyboard tanpa menggunakan mouse

Cara Belajar Menggunakan Keyboard Komputer Tanpa Mouse.
Zaman sekarang sudah banyak orang mulai dari orang dewasa sampai anak kecil sudah mengerti dengan yang namanya teknologi komputer. Namun walaupun sudah mengerti, hal yang paling sulit adalah menggunakan keyboard dengan benar. Dari cara mengetik dengan tepat sampai kecepatan jari tangan mengetik memang tidak mudah bagi beberapa orang. Nah, untuk mempermudah mengetik dengan keyboard, Saya ada beberapa shortcut keys umum pada keyboard.


Cara Belajar Menggunakan Keyboard Komputer Tanpa Mouse
Berikut ini beberapa shortcut keyboard tersebut :

CTRL+C (Copy)
CTRL+X (Cut)
CTRL+V (Paste)
CTRL+Z (Undo)
DELETE (Hapus)
CTRL+B (Bold)
SHIFT+DELETE (Menghapus item yang dipilih secara permanen tanpa menempatkan item dalam Recycle Bin)
CTRL sambil menyeret item (Menyalin item yang dipilih)
CTRL+SHIFT sambil menyeret item (Buat shortcut untuk item yang dipilih)
Tombol F2 (Ubah nama item yang dipilih)
CTRL+RIGHT ARROW (Pindahkan titik penyisipan ke awal kata berikutnya)
CTRL+LEFT ARROW (Pindahkan titik penyisipan ke awal kata sebelumnya)
CTRL+PANAH KE BAWAH (Memindahkan titik penyisipan ke bagian awal paragraf berikutnya)
CTRL+PANAH KE ATAS (Memindahkan titik penyisipan ke bagian awal paragraf sebelumnya)
CTRL+SHIFT dengan salah satu tombol panah (Sorot blok teks)
SHIFT dengan salah satu tombol panah (Pilih lebih dari satu item dalam sebuah jendela atau pada desktop, atau pilih teks dalam dokumen)
CTRL+A (Pilih semua)
F3 kunci (Mencari file atau folder)
ALT+ENTER (Menampilkan properti untuk item yang dipilih)
ALT+F4 (Menutup item aktif, atau keluar dari program aktif)
ALT+ENTER (Menampilkan properti dari objek yang dipilih)
ALT+SPACEBAR (Buka menu shortcut untuk jendela aktif)
CTRL+F4 (Tutup dokumen aktif dalam program yang memungkinkan Anda untuk memiliki beberapa dokumen buka secara bersamaan)
ALT+TAB (Switch antara item yang terbuka)
ALT+ESC (Cycle melalui item dalam urutan bahwa mereka telah dibuka)
Tombol F6 (Cycle melalui elemen layar dalam jendela atau pada desktop)
F4 kunci (Tampilkan daftar Alamat bar di My Computer atau Windows Explorer)
SHIFT+F10 (Menampilkan menu shortcut untuk item yang dipilih)
ALT+SPACEBAR (Menampilkan menu Sistem untuk jendela aktif)
CTRL+ESC (Menampilkan menu Start)
ALT+huruf digarisbawahi dalam nama menu (Menampilkan menu yang sesuai)
Digarisbawahi huruf dalam nama perintah pada menu yang terbuka (Lakukan perintah yang sesuai)
F10 kunci (Aktifkan menu bar dalam program aktif)
PANAH KE KANAN (Membuka menu berikutnya ke kanan, atau membuka submenu)
PANAH KIRI (Membuka menu berikutnya ke kiri, atau menutup submenu)
Tombol F5 (Update jendela aktif)
BACKSPACE (Tampilkan tingkat satu folder di My Computer atau Windows Explorer)
ESC (Membatalkan tugas saat ini)
SHIFT ketika Anda memasukkan CD-ROM ke dalam drive CD-ROM (Mencegah CD-ROM secara otomatis bermain)

Keyboard Shortcuts Kotak Dialog

CTRL+TAB (Pindah maju melalui tab)
CTRL+SHIFT+TAB (Pindah ke belakang melalui tab)
TAB (Pindah maju melalui pilihan)
SHIFT+TAB (Pindah ke belakang melalui pilihan)
ALT+huruf digarisbawahi (Lakukan perintah yang sesuai atau pilih opsi yang sesuai)
ENTER (Lakukan perintah untuk opsi atau tombol aktif)
SPACEBAR (Pilih atau menghapus kotak centang jika pilihan aktif adalah kotak centang)
Tombol panah (Pilih sebuah tombol jika pilihan aktif adalah sekelompok tombol pilihan)
F1 kunci (Bantuan Display)
F4 kunci (Tampilkan item dalam daftar aktif)
BACKSPACE (Membuka folder satu tingkat atas jika folder yang dipilih dalam Simpan Sebagai atau Buka kotak dialog)

Microsoft Natural Keyboard Shortcuts

Logo Windows (Menampilkan atau menyembunyikan menu Start)
Logo Windows+BREAK (Menampilkan kotak dialog System Properties)
Windows Logo+D (Menampilkan desktop)
Logo Windows+M (Meminimalkan semua jendela)
Logo Windows+SHIFT+M (Memulihkan jendela diminimalkan)
Windows Logo+E (Membuka My Computer)
Logo Windows+F (Mencari file atau folder)
CTRL+Logo Windows+F (Mencari komputer)
Logo Windows+F1 (Display Windows Help)
Logo Windows+L (Mengunci keyboard)
Logo Windows+R (Membuka kotak dialog Run)
Logo Windows+U (Manajer Utilitas Open)

Aksesibilitas Keyboard Shortcuts

Kanan SHIFT selama delapan detik (Switch FilterKeys on atau off)
Kiri kiri ALT+SHIFT+PRINT SCREEN (Beralih Kontras Tinggi on atau off)
Kiri kiri ALT+SHIFT+NUM LOCK (Mengalihkan MouseKeys baik aktif atau tidak aktif)
SHIFT lima kali (Mengalihkan StickyKeys on atau off)
NUM LOCK selama lima detik (Mengalihkan ToggleKeys on atau off)
Logo Windows + U (Manajer Utilitas Open)

Windows Explorer Keyboard Shortcuts

END (Menampilkan bagian bawah jendela aktif)
HOME (Menampilkan bagian atas jendela aktif)
NUM LOCK+tanda asterisk (Tampilkan semua subfolder yang berada di bawah folder yang dipilih)
NUM LOCK+Plus tanda (+) (Tampilkan isi dari folder yang dipilih)
NUM LOCK+Minus tanda (-) (Tutup folder yang dipilih)
PANAH KIRI (Tutup pilihan saat ini jika diperluas, atau pilih folder induk)
PANAH KE KANAN (Menampilkan pilihan saat ini jika sudah roboh, atau pilih subfolder pertama)
rtcut Keys untuk Peta Karakter
Setelah Anda mengklik dua kali karakter pada grid karakter, Anda dapat memindahkan melalui grid dengan menggunakan cara pintas keyboard: รข € ¢ PANAH KE KANAN (Bergerak ke kanan atau ke awal baris berikutnya)
PANAH KIRI (Pindah ke kiri atau ke akhir baris sebelumnya)
UP ARROW (Pindah ke atas satu baris)
DOWN ARROW (Pindah ke bawah satu baris)
PAGE UP (Pindah ke atas satu layar pada satu waktu)
PAGE DOWN (Pindah ke bawah satu layar pada satu waktu)
HOME (Pindah ke awal baris)
END (Pindah ke akhir baris)
CTRL+HOME (Pindah ke karakter pertama)
CTRL+END (Pindah ke karakter terakhir)
SPACEBAR (Switch antara mode membesar dan Normal saat sebuah karakter dipilih)

Microsoft Management Console (MMC) Jalan pintas Jendela Utama Keyboard

CTRL+O (Buka konsol yang disimpan)
CTRL+N (Membuka konsol baru)
CTRL+S (Menyimpan konsol terbuka)
CTRL+M (Menambah atau menghapus item konsol)
CTRL+W (Buka jendela baru)
Tombol F5 (Memperbarui konten semua jendela konsol)
ALT+SPACEBAR (Menampilkan menu jendela MMC)
ALT+F4 (Close konsol)
ALT+A (Menampilkan menu Tindakan)
ALT+V (Tampilan menu View)
ALT+F (Menampilkan menu File)
ALT+O (Menampilkan menu Favorit)

MMC Shortcuts Keyboard Jendela Konsol

CTRL+P (Mencetak halaman atau jendela saat ini aktif)
ALT+Minus sign (-) (Menampilkan menu jendela untuk jendela konsol yang aktif)
SHIFT+F10 (Menampilkan menu Tindakan shortcut untuk item yang dipilih)
F1 kunci (Membuka topik Bantuan, jika ada, untuk item yang dipilih)
Tombol F5 (Memperbarui konten semua jendela konsol)
CTRL+F10 (Maksimalkan jendela konsol yang aktif)
CTRL+F5 (Memulihkan jendela konsol yang aktif)
ALT+ENTER (Menampilkan kotak dialog Properti, jika ada, untuk item yang dipilih)
Tombol F2 (Ubah nama item yang dipilih)
CTRL+F4 (Tutup jendela konsol yang aktif. Bila konsol hanya memiliki satu jendela konsol, jalan pintas ini menutup konsol)

Remote Desktop Connection Navigation

CTRL+ALT+END (Membuka Microsoft Windows NT kotak dialog Keamanan)
ALT+PAGE UP (Switch antara program dari kiri ke kanan)
ALT+PAGE DOWN (Switch antara program dari kanan ke kiri)
ALT+INSERT (Cycle melalui program-program dalam rangka yang terakhir digunakan)
ALT+HOME (Menampilkan menu Start)
CTRL+ALT+BREAK (Mengalihkan komputer klien antara jendela dan layar penuh)
ALT+DELETE (Menampilkan menu Windows)
CTRL+ALT+Minus sign (-) (Tempat snapshot dari area jendela klien pada clipboard server Terminal dan menyediakan fungsionalitas yang sama dengan menekan ALT + PRINT SCREEN pada komputer setempat.)
CTRL+ALT+Plus tanda (+) (Tempat snapshot dari jendela aktif di klien pada clipboard server Terminal dan menyediakan fungsionalitas yang sama dengan menekan PRINT SCREEN pada komputer setempat.)

Microsoft Internet Explorer Navigasi

CTRL+B (Membuka kotak dialog Atur Favorit)
CTRL+E (Membuka baris Pencarian)
CTRL+F (Menjalankan utilitas Temukan)
CTRL+H (Membuka baris Riwayat)
CTRL+I (Membuka baris Favorit)
CTRL+L (Membuka kotak dialog Buka)
CTRL+N (Start contoh lain dari browser dengan alamat Web yang sama)
CTRL+O (Membuka kotak dialog Buka, sama dengan CTRL + L)
CTRL+P (Membuka kotak dialog Print)
CTRL+R (Update halaman Web saat ini)
CTRL+W (Tutup jendela saat ini)

pengertian microsof word

Pengertian Microsoft Word

pengertian dan fungsi microsoft word

Menurut Wikipedia, Microsoft Word adalah perangkat lunak pengolah kata andalan Microsoft. Sedangkan secara umum, Microsoft Word adalah sebuah program aplikasi pengolah data berupa huruf/kata yang biasa digunakan untuk membuat laporan, membuat dokumen, dan lain lain.
Hadirnya Microsoft Word menggantikan mesin ketik yang sudah kuno. Dengan microsoft word, kita bisa membuat dokumen dengan mudah. Kita bisa menyimpannya lalu mencetaknya kapan saja. Cara mengoperasikannya juga mudah, bagi pemula sekalipun.

Sejarah Microsoft Word

Microsoft Word pertama kali dirilis pada 25 Oktober 1983 oleh IBM PC . Pada masa itu, dunia pengolah kata dikuasai oleh WordPerfect dan Wordstar. Microsoft Word mempunyai konsep "What You See Is What You Get" (Apa yang kamu lihat adalah apa yang kamu dapatkan). Microsoft Word adalah program pertma yang dapat menampilkan cetak tebal dan cetak miring pada IBM PC.


Pada tahun 1987, versi Word for Macintosh, Word 3.0 dirilis. Versi ini memiliki banyak fitur tapi juga memiliki banyak bug/gangguan. Dalam beberapa bulan, Microsoft mengganti Word 3.0 dengan Word 3.01 yang lebih stabil. Selanjutnya pada tahun 1989, Microsoft merilis Word 4.0 , versi ini sangat sukses dan stabil digunakan.
Microsoft Word memasuki sistem operasi Windows pada tahun 1989, Word for Windows dirilis dengan harga US$ 500. Dengan dirilisnya Microsoft Windows 3.0 pada tahun selanjutnya,, penjualan pun akhirnya terdongkrak naik dan Microsoft word mulai menguasai dunia pengolah kata.

Sampai saat ini, versi terbaru dari Microsoft Word adalah Microsoft Word 2013, menggantikan versi terdahulunya yaitu Microsoft Word 2010 dan 2007. Tampilan dalam versi baru ini lebih baik, ada pula tambahan fitur dan koneksi dengan SkyDrive. Koneksi dengan SkyDrive memungkinkan kita untuk menyimpan dokumen secara online agar bisa diakses kapan saja dan dimana saja.

Fungsi Microsoft Word

Sebagai aplikasi pengolah kata terpopuler, Microsoft Word mempunyai berbagai macam fungsi. Fungsi dan Kegunaan Microsoft Word antara lain:
  • Untuk Membuat dokumen dengan cepat
  • Untuk Membuat dokumen yang bisa dicetak
  • Untuk Menyimpan dokumen dalam ukuran yang kecil dan format yang beragam
  • Untuk Membuat tulisan dalam berbagai variasi
  • Unuk Membuat label surat

Manfaat Microsoft Word

Manfaat menggunakan aplikasi Microsoft Word antara lain:
  • Memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan
  • Menghemat waktu
  • Menghemat kertas dan biaya

Kelebihan Microsoft Word

Keunggulan Microsoft Word diantaranya:
  • Tampilan Interface yang bersahabat
  • Dapat menyimpan dokumen dalam berbagai format
  • Tersedia banyak template
  • Tersedia berbagai gaya tulisan
  • Terkoneksi dengan SkyDrive
  • Memiliki tampilan reading view dan print view

Kekurangan Microsoft Word 

Kelemahan Microsoft Word diantaranya:
  • Harganya Mahal (kecuali jika anda menggunakan versi bajakan)
  • Ukuran Installer besar

Senin, 13 Maret 2017

memahami konsep teknologi aplikasi web

Memahami konsep teknologi aplikasi web


KONSEP TEKNOLOGI APLIKASI WEB

WWW secara luas lebih dikenal dengan istilah  Web. Web pertama kali diperkenalkan pada tahun 1992. Hal ini sebagai hasil usaha pengembangan yang dilakukan CERN di Swiss.  Internet dan web adalah dua hal yang berbeda.  Internet lebih merupakan perangkat keras, sedangkan web adalah perangkat lunak.  Selain itu, protokol yang dipakai oleh keduanya juga berbeda.  Internet menggunakan TCP/IP sebagai protokol operasionalnya, sedangkan web menggunakan HTTP (Hyper Text Transfer Protocol).
 Web disusun dari halaman-halaman yang menggunakan teknologi web dan saling berkaitan satu sama lain.  Suatu standar teknologi web saat ini sudah tersusun, meskipun penerapannya belum didukung oleh seluruh pengembang web.  Standar ini disusun oleh suatu badan yaitu World Wide Web Consortium (W3C).  Standar ini dibutuhkan karena semakin banyaknya variasi dalam teknologi web sehingga terkadang satu sama lain tidak kompatibel.
HTML merupakan pengembangan dari standar pemformatan dokumen teks yaitu  Standard Generalized Markup Language (SGML).  HTML sebenarnya adalah dokumen ASCII atau teks biasa yang dirancang untuk tidak tergantung pada suatu sistem operasi tertentu.
HTML dibuat oleh Tim Barners-Lee ketika masih bekerja untuk CERN. HTML dipopulerkan pertama kali oleh browser Mosaic. Selama awal tahun 90’an, HTML mengalami perkembangan yang sangat pesat. Setiap pengembangan HTML pasti akan menambahkan kemampuan dan fasilitas yang lebih baik daripada versi sebelumnya. Perkembangan yang pesat tersebut tidak sampai merubah cara kerja HTML.
 Sebuah dokumen atau file HTML agar dapat dibaca langsung oleh browser disimpan dalam ekstensi .htm atau .html.  Untuk menulis HTML tidak dibutuhkan perangkat lunak yang spesifik, cukup dengan text editor sederhana seperti Notepad (pada Microsoft Windows) atau beragam text editor yang ada di platform Linux dan Apple Mac OS, seperti vi, nano, joe, gedit, leafpad dan lain-lain.  Beberapa editor menyediakan fitur-fitur tambahan seperti syntax coloring (memberi warna pada kode-kode HTML) dan  code completion (melengkapi secara otomatis kode yang akan dituliskan).  Saat ini telah banyak perangkat lunak berbasis GUI yang sangat membantu dalam pembuatan halaman-halaman HTML. Macromedia Dreamweaver dan  Microsoft Frontpage merupakan dua nama yang cukup populer di platform Microsoft Windows.  Sedangkan di Linux tersedia Quanta+, Bluefish dan Nvu
Secara umum teknologi disain web terbagi menjadi beberapa layer (lapisan), yaitu structural layer, presentation layer dan behavioral layer.
Structural layer
Layer ini berhubungan dengan struktur dokumen dokumen web.  Bagaimana sebuah dokumen tersusun, format apa yang dipakai, tanda atau mark up apa yang digunakan merupakan bagian dari layer ini. 
 Standar teknologi yang direkomendasikan saat ini adalah  Extensible Hypertext Markup Language (XHTML) dan  Extensible Markup Language (XML).  XHTML adalah HTML versi terakhir (4.01) yang ditulis ulang dengan dengan aturan-aturan yang lebih ketat mengacu pada XML.  Sedangkan XML adalah sekumpulan aturan untuk menyusun bahasa markup.
Presentation layer
 Layer ini berhubungan dengan bagaimana mengatur tampilan dokumen pada layar, suara yang keluar, atau bagaimana format pencetakan dokumen.  Pada teknologi web lama bagian ini menyatu dengan structural  layer.  Tapi pada standar baru, layer ini disarankan untuk dipisah.  Yang termasuk teknologi ini adalah Cascading Style Sheets (CSS).
Behavioral layer
 Layer ini berhubungan dengan masalah penggunaan bahasa skrip dan pemrogramannya untuk tujuan meningkatkan sisi interaktif dan dinamis halaman web.  Yang termasuk dalam layer ini adalah Document Object Model (DOM) dan JavaScript.  DOM memungkinkan suatu dokumen atau skrip untuk mengakses atau meng-update isi, struktur, dan style dari dokumen.  JavaScript merupakan teknologi yang cukup lama dan tetap digunakan untuk menambah dokumen menjadi lebih interaktif.
Halaman  web dapat digolongkan menjadi  web statis dan  web dinamis. Pengertian web statis dan  web dinamis seringkali mengundang perdebatan. Sebagian pengguna internet menyatakan jika pada halaman-halaman  web dilengkapi dengan animasi yang bergerak maka disebut web dinamis sedangkan jika halaman-halaman web tersebut hanya berisi teks dan gambar yang tidak bergerak maka disebut  web statis.
Namun berdasarkan kesepakatan maka pengertian statis dan dinamis tidak ditentukan oleh ada atau tidaknya animasi bergerak pada halaman-halaman web, tetapi ditentukan oleh isi atau informasi yang ada pada halaman-halaman tersebut. Data dan informasi yang ada pada  web statis tidak berubah-ubah.
Dokumen web yang dikirim kepada client akan sama isinya dengan apa yang ada di webserver.  Sedangkan  web dinamis, memiliki data dan informasi yang berbeda-beda tergantung input apa yang disampaikan  client.  Dokumen yang sampai di client akan berbeda dengan dokumen yang ada di webserver.
Contoh paling mudah untuk membedakan  web statis dan  web dinamis adalah bila kalian membuka situs Google.  Halaman awal adalah statis karena kita tidak melihat perubahan isi atau informasi.  Halaman ini baik di komputer client maupun di webserver akan sama.  Namun begitu kita memasukkan kata pada textbox yang tersedia kemudian menekan tombol search maka kita sedang berinteraksi dengan webserver Google.  Webserver akan mengirimkan halaman web sesuai yang diminta oleh client.  Tampilan di sisi client akan berupa daftar alamat dan keterangannya.  Sedangkan di sisi  server isi dokumennya adalah serangkain kode-kode untuk mencari apa yang diinputkan client.
Hosting
Hosting adalah layanan berbasis internet sebagai tempat penyimpanan data atau tempat menjalankan aplikasi ditempat terpusat yang disebut dengan server dan dapat diakses melalui jaringan internet. Jenis penggunaannya bermacam-macam berdasarkan kebutuhan, mulai dari hosting untuk: Web (untuk penyimpanan dan aplikasi website melalui port http), Email (untuk pusat data email), FTP (untuk file transfer) sampai VPN.
Ada beberapa strategi yang perlu diperhatikan dalam memilih nama domain serta memilih jasa hosting untuk bisnis onine kita.
Tips Memilih Domain :
1.  Keterkaitan nama domain dengan topik blog atau web Anda. Misalnya blog Anda dengan topik Kesehatan maka Domain yang hendak Anda pilih adalah yang masih ada kaitannya dengan dunia kesehatan, misalnya: carasehat.com.
2.  Pilih Nama domain yang tidak terlalu rumit tetapi mudah diingat dan sesuaikan dengan target lokasi. Misalnya : blog tentang Kesehatan dengan domain carasehat.com . Domain ini tidak rumit dan mudah diingat. Target lokasi ini maksudnya adalah target pengunjung blog Anda nantinya. Jika target pengunjung hanya lokal (Indonesia) sebaiknya domain menggunakan bahasa indonesia.
3.  Usahakan mencari domain TLD yang .com, Karena Domain TLD .com adalah Top Level Domain yang paling tinggi. Jika domain yang anda inginkan sudah dipakai, cobalah dengan menggunakan penghubung misalnya cara-sehat.com. Dan jika domain yang anda inginkan benar-benar sudah dipakai, barulah Anda mencoba menggunakan Domain TLD yang lainnya. Dan sesuai dengan dengan isi blog atau web anda.
4.     Hindari menggunakan nama domain yang berbau sara. Anda harap berhati-hati dalam memilih domain, Jangan sampai domain Anda menggunakan kata-kata yang berbau SARA atau sejenisnya. Karena hal ini akan menyebabkan blog atau web anda akan di blacklist oleh mesin pencari yang pada akhirnya akan berakibat buruk pada trafik pengunjung.
5.     Cari domain yang SEO Friendly. Jika domain anda sudah sesuai dengan tema blog atau web anda maka sekarang anda berpikir agar domain anda SEO Friendly karena hal ini akan mempermudah terbacanya blog dan web anda di mesin pencar

pengertian pdf


Memahami konsep teknologi aplikasi web


KONSEP TEKNOLOGI APLIKASI WEB

WWW secara luas lebih dikenal dengan istilah  Web. Web pertama kali diperkenalkan pada tahun 1992. Hal ini sebagai hasil usaha pengembangan yang dilakukan CERN di Swiss.  Internet dan web adalah dua hal yang berbeda.  Internet lebih merupakan perangkat keras, sedangkan web adalah perangkat lunak.  Selain itu, protokol yang dipakai oleh keduanya juga berbeda.  Internet menggunakan TCP/IP sebagai protokol operasionalnya, sedangkan web menggunakan HTTP (Hyper Text Transfer Protocol).
 Web disusun dari halaman-halaman yang menggunakan teknologi web dan saling berkaitan satu sama lain.  Suatu standar teknologi web saat ini sudah tersusun, meskipun penerapannya belum didukung oleh seluruh pengembang web.  Standar ini disusun oleh suatu badan yaitu World Wide Web Consortium (W3C).  Standar ini dibutuhkan karena semakin banyaknya variasi dalam teknologi web sehingga terkadang satu sama lain tidak kompatibel.
HTML merupakan pengembangan dari standar pemformatan dokumen teks yaitu  Standard Generalized Markup Language (SGML).  HTML sebenarnya adalah dokumen ASCII atau teks biasa yang dirancang untuk tidak tergantung pada suatu sistem operasi tertentu.
HTML dibuat oleh Tim Barners-Lee ketika masih bekerja untuk CERN. HTML dipopulerkan pertama kali oleh browser Mosaic. Selama awal tahun 90’an, HTML mengalami perkembangan yang sangat pesat. Setiap pengembangan HTML pasti akan menambahkan kemampuan dan fasilitas yang lebih baik daripada versi sebelumnya. Perkembangan yang pesat tersebut tidak sampai merubah cara kerja HTML.
 Sebuah dokumen atau file HTML agar dapat dibaca langsung oleh browser disimpan dalam ekstensi .htm atau .html.  Untuk menulis HTML tidak dibutuhkan perangkat lunak yang spesifik, cukup dengan text editor sederhana seperti Notepad (pada Microsoft Windows) atau beragam text editor yang ada di platform Linux dan Apple Mac OS, seperti vi, nano, joe, gedit, leafpad dan lain-lain.  Beberapa editor menyediakan fitur-fitur tambahan seperti syntax coloring (memberi warna pada kode-kode HTML) dan  code completion (melengkapi secara otomatis kode yang akan dituliskan).  Saat ini telah banyak perangkat lunak berbasis GUI yang sangat membantu dalam pembuatan halaman-halaman HTML. Macromedia Dreamweaver dan  Microsoft Frontpage merupakan dua nama yang cukup populer di platform Microsoft Windows.  Sedangkan di Linux tersedia Quanta+, Bluefish dan Nvu
Secara umum teknologi disain web terbagi menjadi beberapa layer (lapisan), yaitu structural layer, presentation layer dan behavioral layer.
Structural layer
Layer ini berhubungan dengan struktur dokumen dokumen web.  Bagaimana sebuah dokumen tersusun, format apa yang dipakai, tanda atau mark up apa yang digunakan merupakan bagian dari layer ini. 
 Standar teknologi yang direkomendasikan saat ini adalah  Extensible Hypertext Markup Language (XHTML) dan  Extensible Markup Language (XML).  XHTML adalah HTML versi terakhir (4.01) yang ditulis ulang dengan dengan aturan-aturan yang lebih ketat mengacu pada XML.  Sedangkan XML adalah sekumpulan aturan untuk menyusun bahasa markup.
Presentation layer
 Layer ini berhubungan dengan bagaimana mengatur tampilan dokumen pada layar, suara yang keluar, atau bagaimana format pencetakan dokumen.  Pada teknologi web lama bagian ini menyatu dengan structural  layer.  Tapi pada standar baru, layer ini disarankan untuk dipisah.  Yang termasuk teknologi ini adalah Cascading Style Sheets (CSS).
Behavioral layer
 Layer ini berhubungan dengan masalah penggunaan bahasa skrip dan pemrogramannya untuk tujuan meningkatkan sisi interaktif dan dinamis halaman web.  Yang termasuk dalam layer ini adalah Document Object Model (DOM) dan JavaScript.  DOM memungkinkan suatu dokumen atau skrip untuk mengakses atau meng-update isi, struktur, dan style dari dokumen.  JavaScript merupakan teknologi yang cukup lama dan tetap digunakan untuk menambah dokumen menjadi lebih interaktif.
Halaman  web dapat digolongkan menjadi  web statis dan  web dinamis. Pengertian web statis dan  web dinamis seringkali mengundang perdebatan. Sebagian pengguna internet menyatakan jika pada halaman-halaman  web dilengkapi dengan animasi yang bergerak maka disebut web dinamis sedangkan jika halaman-halaman web tersebut hanya berisi teks dan gambar yang tidak bergerak maka disebut  web statis.
Namun berdasarkan kesepakatan maka pengertian statis dan dinamis tidak ditentukan oleh ada atau tidaknya animasi bergerak pada halaman-halaman web, tetapi ditentukan oleh isi atau informasi yang ada pada halaman-halaman tersebut. Data dan informasi yang ada pada  web statis tidak berubah-ubah.
Dokumen web yang dikirim kepada client akan sama isinya dengan apa yang ada di webserver.  Sedangkan  web dinamis, memiliki data dan informasi yang berbeda-beda tergantung input apa yang disampaikan  client.  Dokumen yang sampai di client akan berbeda dengan dokumen yang ada di webserver.
Contoh paling mudah untuk membedakan  web statis dan  web dinamis adalah bila kalian membuka situs Google.  Halaman awal adalah statis karena kita tidak melihat perubahan isi atau informasi.  Halaman ini baik di komputer client maupun di webserver akan sama.  Namun begitu kita memasukkan kata pada textbox yang tersedia kemudian menekan tombol search maka kita sedang berinteraksi dengan webserver Google.  Webserver akan mengirimkan halaman web sesuai yang diminta oleh client.  Tampilan di sisi client akan berupa daftar alamat dan keterangannya.  Sedangkan di sisi  server isi dokumennya adalah serangkain kode-kode untuk mencari apa yang diinputkan client.
Hosting
Hosting adalah layanan berbasis internet sebagai tempat penyimpanan data atau tempat menjalankan aplikasi ditempat terpusat yang disebut dengan server dan dapat diakses melalui jaringan internet. Jenis penggunaannya bermacam-macam berdasarkan kebutuhan, mulai dari hosting untuk: Web (untuk penyimpanan dan aplikasi website melalui port http), Email (untuk pusat data email), FTP (untuk file transfer) sampai VPN.
Ada beberapa strategi yang perlu diperhatikan dalam memilih nama domain serta memilih jasa hosting untuk bisnis onine kita.
Tips Memilih Domain :
1.  Keterkaitan nama domain dengan topik blog atau web Anda. Misalnya blog Anda dengan topik Kesehatan maka Domain yang hendak Anda pilih adalah yang masih ada kaitannya dengan dunia kesehatan, misalnya: carasehat.com.
2.  Pilih Nama domain yang tidak terlalu rumit tetapi mudah diingat dan sesuaikan dengan target lokasi. Misalnya : blog tentang Kesehatan dengan domain carasehat.com . Domain ini tidak rumit dan mudah diingat. Target lokasi ini maksudnya adalah target pengunjung blog Anda nantinya. Jika target pengunjung hanya lokal (Indonesia) sebaiknya domain menggunakan bahasa indonesia.
3.  Usahakan mencari domain TLD yang .com, Karena Domain TLD .com adalah Top Level Domain yang paling tinggi. Jika domain yang anda inginkan sudah dipakai, cobalah dengan menggunakan penghubung misalnya cara-sehat.com. Dan jika domain yang anda inginkan benar-benar sudah dipakai, barulah Anda mencoba menggunakan Domain TLD yang lainnya. Dan sesuai dengan dengan isi blog atau web anda.
4.     Hindari menggunakan nama domain yang berbau sara. Anda harap berhati-hati dalam memilih domain, Jangan sampai domain Anda menggunakan kata-kata yang berbau SARA atau sejenisnya. Karena hal ini akan menyebabkan blog atau web anda akan di blacklist oleh mesin pencari yang pada akhirnya akan berakibat buruk pada trafik pengunjung.
5.     Cari domain yang SEO Friendly. Jika domain anda sudah sesuai dengan tema blog atau web anda maka sekarang anda berpikir agar domain anda SEO Friendly karena hal ini akan mempermudah terbacanya blog dan web anda di mesin pencar

manfaat dan kegunaan google maps

Manfaat dan Kegunaan Google Maps

Google maps adalah sebuah perangkat lunak dalam internet yang berisi peta atas sebuah wilayah atau lokasi. Peta tersebut menunjukkan gambaran sebagaimana yang sering kita jumpai dalam peta konvensional yang dibuat secara cetak. Baik itu dalam bentuk buku atau juga dalam bentuk pelukisan.



Google maps adalah sebuah perluasan manfaat dari situs google. Sebelumnya, situs ini hanya dikenal sebagai mesin pencari atau search engine di dunia internet saja. namun seiring perkembangan tekhnologi maka google membuat terobosan baru yang berbeda dengan mesin pencari lainnya.
Hal ini merupakan sebuah strategi yang dibuat oleh pengelola sistus google, agar menarik minat para pengguna internet. Sehingga, mereka tidak hanya mengunjungi situs google tersebut ketika sedang mencari sebuah situs yang memuat konten yang mereka inginkan. Namun, ada fasilitas lain yang diberikan oleh situs google bagi mereka yang menginginkan untuk mengetahui sebuah lokasi. Caranya melalui perangkat lunak tersebut.
Dalam perangkat lunak, akan disajikan tampilan peta sebuah wilayah yang dibuat secara digital. Sehingga, bagi mereka yang menginginkan mengetahui peta sebuah wilayah, cukup masuk ke situs google map tersebut dan menekan tombol atau mengetikkan sebuah alamat. Maka, lokasi yang Anda inginkan pun akan segera ditemukan tanpa menunggu waktu lama.
Apa Itu Google Map?
Google Map adalah layanan dari Google untuk menunjukkan jalan-jalan yang ada di seluruh dunia. Bentuknya seperti peta yang umum Anda lihat. Tetapi layanan Google ini hanya menunjukkan jalan-jalan saja, dan tidak ada nama gunung, sungai, ataupun batas-batas daerah yang biasa ditemukan di peta umum. Walaupun begitu, peta yang ada di layanan Maps ini sangat lengkap.
Bagaimana Melihat Google Map
Cara melihat layanan Maps ini sangat sederhana dan Anda tidak perlu menginstall software seperti halnya Google Earth. Yang penting, Anda harus terhubung dengan internet. Untuk bisa melihat layanan Maps, Anda harus meluncur ke situs resminya yaitu di maps.google.com.
Setelah masuk ke situs resminya, Anda tinggal mencari peta jalan yang diinginkan dengan cara mengetikkan jalan atau daerah yang dicari di Google Maps. Perlu diingat bahwa dalam mengetikkan nama jalan atau daerah yang dicari, Anda harus benar-benar mengetikkan secara detil agar hasil peta yang muncul sesuai dengan nama jalan atau daerah yang diinginkan.
Alasannya, banyak sekali jalan yang mempunyai nama yang sama di daerah yang berbeda. Misalnya, jalan Ahmad Yani. Bisa saja semua kota di Indonesia menggunakan nama ini untuk jalan yang ada di kota mereka. Jadi, tuliskan nama jalan dan daerah yang ingin diketahui petanya.
Satu lagi fasilitas atau layanan yang diberikan kepada Anda yang sangat berguna yaitu fasilitas cetak peta. Setelah menemukan peta jalan yang akan diketahui, Anda bisa mencetak peta tersebut ke atas sebuah kertas. Tentu saja untuk dapat mencetak peta di Google Maps ini, Anda membutuhkan printer.
Fasilitas cetak peta ini bisa ditentukan besarnya wilayah yang akan Anda cetak. Misalnya saja Anda bisa mencetak seluruh peta Jakarta dengan nama-nama jalan yang kurang jelas. Tetapi jika ingin mencetak peta dengan nama jalan yang jelas, Anda bisa mencetak daerah yang lebih spesifik lagi.
Satu lagi yang menarik dari Google adalah Anda bisa menggunakannya dengan gratis dan tidak dipungut biaya sama sekali. Jadi silahkan pergi ke Google Maps dan mendapatkan semua informasi tentang peta suatu daerah.
Manfaat Google Maps
Adanya fasilitas tambahan selain sebagai mesin pencari pada layanan map ini, tentu sangat membantu para pengguna internet. Hal ini khususnya dalam proses pencarian sebuah lokasi yang masih asing. Karena dengan adanya perangkat lunak ini akan memberikan beberapa manfaat di antaranya adalah :
1. Mempercepat pencarian sebuah lokasi dalam waktu yang singkat. Karena dengan tekhnologi digital sistem pencarian akan berlangsung dengan cepat. Dengan layanan ini, seseorang dapat menemukan tempat yang ia maksudkan. Sangat mudah sekali, bahkan untuk tempat yang terkategori sebagai tempat terpencil pun masih dapat diakses.
2. Membantu seseorang yang sedang bepergian untuk mencari jalan yang cepat pada lokasi yang hendak ditujunya. Hal ini adalah hal lain yang menjadi kelebihan dari adanya layanan ini.
Banyak sekali paraorang yang mau bepergian yang tak mengerti dengan jelas arah jalan yang akan mengantarkannya ke tempat tujuan yang dimaksudkan. Banyak dari mereka yang tersesat karena tidak tahu jalan. Bertanya pada setiap orang yang ditemui di jalan pun bukan menjadi solusi yang mudah untuk dilakukan.
Maka dari itu, layanan ini membantu orang dengan tipe seperti ini. Sebelum bepergian, mereka cukup untuk mengakses situs ini, mengetik alamata atau nama tempat yang akan dituju. Dan dalam hitungan detik, layanan ini akan memberi tahu dimana lokasi tempat yang dituju serta penempatannya dari tempat-tempat yang lain yang ada di sekitanya.
Jadi, layanan ini akan menunjukkan jalan mana saja yang harus ditempuh agar sampai ke tempat tujuan. Sehingga tentunya tak akan tersesat lagi. Dan bertanya pada orang yang ditemui di jalan hanya pada saat yang urgent saja. Tentunya akan lebih teroptimalkan lagi.
3. Mempermudah sistem penyimpanan peta. Karena , dengan teknologi digital menjadikan kita tidak perlu ruang yang khusus untuk menyimpan sebuah peta. Sebab, dalam perangkat lunak ini data disimpan dalam bentuk digital.
Bagi orang yang selalu bergelut dengan duani digital, tentu layanan peta digital ini sangatlah membantu. Seseorang tak harus repot membawa sebuah peta yang lengkap dan tentunya tak berukuran kecil untuk menentukan tenpat yang dimaksudkan. dengan layanan ini, cukup dengan mengakses situs penyedianya, maka layanan peta digital ini sudah dapat tersedia dan membantu kerja dari pencarinya.
4. Bisa diakses dari mana saja. Dengan tekhnologi internet, menjadikan kita bisa mengakses peta tersebut dari berbagai tempat yang memiliki fasilitas internet. hal ini adalah kemudahan lain yang ada di dalam layanan ini.
Tak terbatas oleh waktu selama ara penggunanya terhubung dalam layanan internet, mereka tetap dapat untuk mengakses layanan ini. Juga tak terbatas oleh waktu, kapan pun tetap dapat mengaksesnya.
5. Mengetahui tempat tempat baru yang mungkin belum kita ketahui sebelumnya. Hal ini tentu sangat membantu ketika kita akan menuju ke tempat tersebut. sebelum melakukan perjalanan kita sudah mendapatkan bekal yang cukup tentang arah jalan yang akan ditempuh untuk sampai kepada tempat tersebut.
Terkadang memang sulti bagi seseorang untuk menuju tempat yang belum pernah ia ketahui atau datangi sebelumnya. Mungkin pada jaman terdahulu, seseorang meminta kepada orang yang lebih tahu atau sudah pernah mengunjungi tempat tersebut untuk membuatkan peta atau rute untuk menuju ke tempat tersebut.
Layaknya rute itulah yang ada di dalam layanan ini. Terdapat jalan atau rute yang akan menghantar para pencarinya menuju tempat yang dimaksudkan.
6. Adanya pembaharuan data yang lebih cepat daripada menggunakan peta konvensional. Pembaharuan yang ada di dalam layanan ini tentunya dilakukan dengan sangat cepat, lebih cepat dibandingkan dengan peta konvensional yang ada.
Jika dengan peta konvensional dibutuhkan peneitian langsung ke lapangan tempat terjadinya perubahan nama tempat atau pun kondisi tempat maka dengan adanya layanan digital ini, hal tersebut tak harus dilakukan.
Nah, mungkin banyak di antara Anda yang sering mengalami tersesat atau kesasar. Hal ini terjadi karena ketidaktahuan terhadap rute jalan yang akan dilalui untuk mencapai tujuan. Apalagi jika Anda tinggal di kota yang padat dengan jalan yang susah dihapal, karena sangat banyaknya.
Namun, dengan Google maps Anda tidak perlu takut lagi akan tersesat, bahkan jika kita ingin bepergian jauh ke tempat yang sama sekali belum pernah kita datangi. Ya, Anda bisa melihat rute jalan mana yang harus dilewati agar sampai ke tempat tujuan dengan cara yang mudah, yaitu dengan menggunakan Google Map.
Memang layanan ini dari hari ke hari semakin dirasakan manfaatnya oleh banyak orang. Maka dari itu semakin banyak para penggunanya. Para pengguna layanan Google Map ini semakin dapat merasakan manfaatnya dalam kerja dan kehidupan mereka.

manfaat komputer dalam kehidupan sehari-hari


Manfaat komputer dalam kehidupan sehari-hari sangatlah banyak. Komputer dari waktu ke waktu telah menjadi perangkat yang membantu pekerjaan manusia modern. Banyak aspek kehidupan yang mencoba memanfaatkan komputer sebagai alat utama memperlancar pekerjaan. Pun, di bidang kesehatan juga tak luput dari singgahan manfaat komputer. Berikut adalah manfaat komputer di bidang kesehatan yang dapat Anda simak: 

Bidang Administrasi

Komputer bermanfaat untuk memperlancar aktivitas di bidang administrasi. Dengan perangkat ini, berbagai jenis kebutuhan administrasi di rumah sakit seperti data-data pasien, penyediaan obat-obatan dan yang lainnya. Komputer dapat digunakan untuk memeriksa data-data pasien tersebut, kemudian mendata pula keuangan rumah sakit yang tentu akan sangat mudah dan praktis dikerjakan dengan adanya komputer. 

Bidang Farmasi

Dalam bidang farmasi, komputer memegang peranan cukup penting. Sebagai contoh, komputer bermanfaat untuk melakukan pendataan mengenai resep dan dosis, daftar harga obat dan sebagainya. Tak hanya itu, dengan komputer, kebutuhan di bidang farmasi yang paling utama yaitu mengelompokkan macam-macam obat berdasarkan kegunaannya juga akan mudah dikerjakan. 

Diagnosa Penyakit

Proses diagnosa penyakit dalam bidang kesehatan akan sangat mudah apabila menggunakan perangkat komputer yang telah dirancang sedemikian rupa. Komputer berlabel DNA ini akan menampilkan hasil yang cukup akurat mengenai nama serta jenis suatu penyakit yang diidap oleh pasien. 
manfaat komputer di bidang kesehatan

Monitoring Status Pasien

Pasien akan sangat mudah dilacak apabila menggunakan perangkat komputer. Sebab, mereka yang dulunya pernah berkunjung ke rumah sakit maka data-data terkait akan mudah dilihat. Dokter atau perawat juga dapat melihat hasil rekaman pemeriksaan pasien, baik itu keluhan atau bahkan riwayat penyakit yang dialami oleh pasien. Data yang terbilang detail lainnya juga dapat dengan mudah didapat, seperti tanggal kedatangan pasien terakhir kali berobat, data resep obat dan lain sebagainya. 

Melakukan Penelitian

Komputer akan sangat berperan dalam bidang penelitian ilmiah. Contoh penelitian yang dapat dilakukan dengan mudah menggunakan perangkat komputer adalah melakukan dekteksi bakteri atau virus, DNA dan masih banyak lagi. Hasil penelitian pun akan terangkum secara lebih detail dan akurat. 

Menganalisa Organ Dalam Manusia

Seluruh organ tubuh bagian dalam manusia akan dengan mudah dilacak dengan menggunakan perangkat komputer yang telah dirancang khusus. Dokter dapat menganalisa organ-organ tubuh dalam manusia untuk keperluan pengecekan atau juga foto ronsen.

Demikianlah yang dapat penulis sampaikan mengenai manfaat komputer dalam kehidupan sehari-hari di bidang kesehatan. Semoga dapat memberikan manfaat kepada Anda pembaca setia. Terima kasih (Baca juga artikel kami lainnya: TOKO KOMPUTER, SENTRA KOMPUTER YANG PERLU ANDA KETAHUI)

keuntungan dan kerugian tik

Keuntungan penggunaan TIK
  1. Memudahkan orang dalam berkomunikasi dan memperoleh informasi
  2. Membuka peluang bisnis baru
  3. Mendorong tumbuhnya proses demokrasi
  4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas layanan publik
  5. Meningkatkan layanan informasi kesehatan jarak jauh (telemedicine)
  6. Memperbaiki pendidikan melalui e-learning
  7. Mengembangkan kemampuan dan kesadaran masyarakat
  8. Memperkaya kebudayaan
  9. Menunjang pertanian
  10. Menciptakan lapangan kerja
Dampak negatif atau kerugian penggunaan TIK
  1. Mendorong munculnya kejahatan jenis baru
  2. Mempermudah masuknya nilai-nilai budaya asing yang negatif
  3. Mempermudah penyebarluasan karya-karya pornografi
  4.  Mendorong tindakan konsumtif dan pemborosan dalam masyarakat
  5. Mendorong kekejaman dan kesadisan (violence and gore)
  6. Memperluas perjudian (sumber Buku ‘Teknologi Informasi dan Komunikasi 1’ SMP kelas VII, penerbit Yudhistira)
selain itu ada beberapa keuntungan dan kerugian oenggunaan TIK di beberapa bidang :
A. Dalam Bidang Sosial
Keuntungan :
  1. Kemajuan teknologi komunikasi yang cepat dapat mempermudah komunikasi antara suatu tempat dan tempat yang lain.
Kerugian :
    1. Dengan semakin pesatnya komunikasi membuat bentuk komunikasi berubah yang asalnya berupa face to face menjadi tidak. Hal ini dapat menyebabkan komunikasi menjadi hampa.
    2. Seseorang yang terus menerus bergaul dengan komputer akan cenderung menjadi seseorang yang individualis.
    3. Dengan pesatnya teknologi informasi baik di internet maupun media lainnya membuat peluang masuknya hal-hal yang berbau pornografi, pornoaksi, maupun kekerasan semakin mudah.
    4. Kemajuan TIK juga pasti akan semakin memperparah kesenjangan sosial yang terjadi di masyarakat antara orang kaya dan orang miskin.
    5. Maraknya cyber crime yang terus membayangi seperti carding, ulah cracker, manipulasi data dan berbagai cyber crime yang lainnya
    6. Menurut Paul C Saettler dari California State University, Sacramento, Satu hal yang pasti, interaksi anak dan komputer yang bersifat satu (orang) menghadap satu (mesin) mengakibatkan anak menjadi tidak cerdas secara sosial.
B. Dalam Bidang Pendidikan
Keuntungan :
  1. Informasi yang dibutuhkan akan semakin cepat dan mudah di akses untuk kepentingan pendidikan.
  2. Inovasi dalam pembelajaran semakin berkembang dengan adanya inovasi e-learning yang semakin memudahkan proses pendidikan.
  3. Kemajuan TIK juga akan memungkinkan berkembangnya kelas virtual atau kelas yang berbasis teleconference yang tidak mengharuskan sang pendidik dan peserta didik berada dalam satu ruangan.
  4. Sistem administrasi pada sebuah lembaga pendidikan akan semakin mudah dan lancar karena penerapan sistem TIK.
Kerugian :
  1. Kemajuan TIK juga akan semakin mempermudahterjadinya pelanggaran terhadap Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) karena semakin mudahnya mengakses data menyebabkan orang yang bersifat plagiatis akan melakukan kecurangan.
  2. Walaupun sistem administrasi suatu lembaga pendidikan bagaikan sebuah system tanpa celah, akan tetapi jika terjadi suatu kecerobohan dalam menjalankan sistem tersebut akan berakibat fatal.
  3. Salah satu dampak negatif televisi adalah melatih anak untuk berpikir pendek dan bertahan berkonsentrasi dalam waktu yang singkat (short span of attention).
C. Dalam Bidang Ekonomi
Keuntungan :
  1. Semakin maraknya penggunaan TIK akan semakin membuka lapangan pekerjaan.
  2. Bisnis yang berbasis TIK atau yang biasa disebut e-commerce dapat mempermudah transaksi-traansaksi bisnis suatu perusahaan atau perorangan
  3. Dengan fasilitas pemasangan iklan di internet pada situs-situs tertentu akan mempermudah kegiatan promosi dan pemasaran suatu produk.
Kerugian :
  1. Dengan mudahnya melakukan transaksi di internet menyebabkan akan semakin memudahkan pula transaksi yang dilarang seperti transaksi barang selundupan atau transaksi narkoba.
  2. Hal yang sering terjadi adalah pembobolan rekening suatu lembaga atau perorangan yang mengakibatkan kerugian financial yang besar.
D. Dalam Bidang Pemerintahan
Keuntungan :
  1. Tenologi Informasi dan Komunikasi yang dikembangkan dalam pemerintahan atau yang disebut e-government membuat masyarakat semakin mudah dalam mengakses kebijakan pemerintah sehingga program yang dicanangkan pemerintah dapat berjalan dengan lancar.
  2. e-government juga dapat mendukung pengelolaan pemerintahan yang lebih efisien, dan bisa meningkatkan komunikasi antara pemerintah dengan sektor usaha dan industri.
  3. Masyarakat dapat memberi masukan mengenai kebijakan-kebijakan yang dibuaat oleh pemerintah sehingga dapat memperbaiki kinerja pemerintah.
Kerugian :
Semakin bebasnya masyarakat mengakses situs pemerintah akan membuka peluang terjadinya cyber crime yang dapat merusak system TIK pada e-government. Misalnya kasus pembobolan situs KPU ketika penyelenggaraan Pemilu oleh seorang cracker

cara membuat email d gmail

CARA MEMBUAT EMAIL DI GMAIL

Ini adalah salah satu provider penyedia layanan email gratis yang sering digunakan banyak orang saat ini. Jika anda ingin membuat akun email, maka GMAIL biasanya menjadi pilihan pertama banyak orang.

Untuk memulai pembuatan email anda silahkan mengikuti panduan di bawah ini:
  • Silahkan mengunjungi URL berikut http://mail.google.com/ 
  • Cari dan klik tautan BUAT AKUN (biasanya di kanan atas atau agak di tengah layar monitor anda)
  • Anda akan di bawah ke layar yang digunakan untuk membuat akun email saudara. Ada beberapa kolom yang harus anda isi di halaman tersebut, seperti yang ada di dalam gambar di bawah ini. Jika anda sudah selesai mengisi formulir untuk membuat email ini silahkan klik LANGKAH BERIKUTNYA

isi formulir data pribadi untuk membuat email

  • Saat anda membuat email biasanya akan ada verifikasi nomor HP; jadi anda bisa memilih metode SMS dan meminta SMS dikirimkan ke HP anda. Nanti anda akan menerima SMS berisi kode angka yang bisa anda masukkan ke halaman verifikasi. Jika tidak ada, maka anda akan lanjut ke halaman di bawah ini.
  • Anda akan melihat sebuah POP UP pemberitahuan tentang PRIVASI dan PERSYARATAN, silahkan scroll ke bawah sampai tombol SAYA SETUJU menjadi aktif. Klik tombol SAYA SETUJU
 setujui privasi dan persyaratan untuk membuat email

  • Setelah anda setuju, maka akan ada ucapan Selamat Datang untuk anda. Sekarang anda sudah bisa menggunakan email dengan mengklik LANJUTKAN KE GMAIL

ucapan selamat datang di akun email baru anda

  • Jika ada pop up, silahkan ditutup saja dengan mengklik X di kanan atas pop up. Anda sudah siap untuk menggunakan email anda.

Memilih Tema Tampilan dari Email Anda

Setelah anda selesai membuat akun email di gmail, anda bisa memilih tema tampilan dari akun anda. Ada ribuan tema yang bisa anda pilih.

  • Cara memilih tema untuk akun email yang baru saja anda buat adalah dengan mengklik icon gear setting yang ada di sudut kanan atas layar. Setelah itu klik TEMA
mengganti tema dari akun email anda
  • Pilih TEMA yang anda sukai untuk menjadi backgroun akun email yang baru saja anda buat, setelah itu klik SIMPAN
memilih tema dari akun email anda
  • Sekarang akun email anda sudah siap dengan tampilan latar belakang yang anda sukai. Selanjutnya anda tinggal mempelajari bagaimana cara menggunakan email yang baru saja anda buat.

tema email sudah terpasang

Cara Membuat Email Dan Mengirimkannya

  • Untuk belajar membuat email anda silahkan klik tombol TULIS yang ada di bagian atas sidebar kiri layar.
  • Akan muncul pop up formulir untuk menuliskan email anda (perhatikan gambar di bawah ini)
formulir untuk membuat email
Keterangan:
  • Kolom berwarna jingga adalah alamat email yang dituju
  • Kolom berwarna merah adalah judul dari email yang akan anda buat
  • Untuk memunculkan panel edit font silahkan klik icon A dalam kotak hijau di atas
  • Jika anda mau membuat huruf yang lebih besar dari yang lainnya, cukup pilih bagian huruf yang akan diperbesar dengan menggunakan mouse lalu klik tombol font-size yang berwarna biru muda
  • Jika ingin membuat tautan; anda cukup memilih bagian yang mau dijadikan tautan lalu klik icon rantai yang ditandai kotak biru tua di atas, setelah itu masukkan URL dan simpan
  • Jika ingin memasukkan emoticon di dalam email yang anda buat cukup klik icon emoticon dalam kotak ungu di atas.
  • Jika ingin memasukkan gambar dalam email yang akan anda buat silahkan letakkan kursor di bagian mana anda ingin gambar ditampilkan, setelah itu klik icon kamera dalam kotak hitam di atas
  • Jika ingin melampirkan file di dalam email di atas silahkan klik icon clipper dalam kotak kuning di atas